Saturday, October 5, 2013

Edisi Jalan-jalan: Sea World!!

Bismillahirrahmanirrahiim...

Berhubung Abang sudah (hampir) 3 tahun, sudah bisa diajak ngobrol, dan sudah menagih janji-janji (hehe), maka Ayah dan Ibu mulai (agak) sering mengajak Abang jalan-jalan. Hehe.

Sebenarnya, jalan ke Seaworld Ancol ini sudah agak lama, mungkin sekitar sebulan atau dua bulan yang lalu, tapi baru kepikiran untuk upload sekarang. Hiks... malesnyooooo...

Penjelasan lebih lengkap mengenai Sea World bisa dibaca di sini. Saya cukup cerita pengalaman langsung saja yah... Oia, awalnya kepikiran mengajak Abang ke Sea World karena Abang heboh banget saat lihat aquarium air laut di kantor. Biasanya di aquarium tersebut terlihat bintang laut yang sedang bermalas-malasan, ndilalah kok pas Abang datang bintang lautnya ngumpet T_T.

Akhirnya saya berjanji untuk ajak Abang lihat bintang laut di Sea World. Percaya atau nggak... saya lebih antusias dari anaknya, hehe. Rasanya deg degan dan nggak sabar sampai hari tamasya tiba. Hehe.

Perjalanan dimulai dari Cipinang karena kami pikir kalau dari Warung Buncit pasti jauh banget. Eh, ternyata tetep jauh juga euy... Kami ambil arah Tanjung Priok, salah perkiraan karena biasanya ke daerah sana naik mobil dan bisa masuk tol. Maak... rasanya jauh banget dan pantat sukses pegel-pegel.

Begitu sampai di Sea World, rasanya capek ilang euy... Cuma sempat kecewa karena jajanan setumpuk nggak bisa dibawa masuk. Yang boleh dibawa masuk hanya air putih sajah. Tapi sebenarnya nggak sia-sia juga sih, karena pengunjung boleh keluar masuk sesuka hati kalau mau makan. Harga masuk per orang Rp. 80.000 (beda dengan di web), dan saya agak lupa apakah Abang ikut bayar atau nggak (kayaknya sih > 2 tahun bayar).

Saya sendiri nggak terlalu antusias setelah melihat ikan-ikan di dalamnya. Mungkin karena udah gede ya booo... Tapi sebenernya ini sarana yang bagus untuk belajar biota laut (bisa jadi ide Homeschooling nih). Abang? Hehe, menurut saya nggak terlalu antusias juga sih... Dan sepetnya kalau ngajak Abang itu adalah... MINTA GENDONG MELULU.
Satu lagi hal yang menyebalkan buat Ayah adalah karena foto ikannya nggak ada yang bagus, hihi. Soalnya di dalam Sea World cahayanya minim banget. Tujuannya sih supaya aquariumnya jadi pusat perhatian, tapi walhasil susah buat foto.

Gimanapun saya nggak kecewa. Mungkin karena Abang masih terlalu kecil kali ya... Nanti saya akan coba ajak lagi kalau Abang sudah usia sekolah, sekalian minta ia bikin proyek untuk membuat semacam ensiklopedia biota laut.

Oia, soal makan siang... kami pilih praktis aja makan di sana. Memang rame sih, tapi nggak mahal banget (dibanding PRJ). Setelah dari Sea World, jalan-jalan sebentar ke pantai. Fiuh... Abang ini memang agak pembersih dan jengah kalau ada yang nempel di kakinya, jadi dia nggak menikmati sama sekali main di pasir T_T.

Dan ini foto-fotonya, enjoy!!









Sammy!!





No comments:

Post a Comment